Jadwal Kapal Pelni Jayapura Juli 2023
Foto; Dokumentasi Pribadi Petualangan Yotam |
SOPIN, berikut adalah jadwal Kapal Penumpang PT Pelni Cabang Jayapura yang sandar dan berlayar dari pelabuhan Jayapura,
Sabtu, 1 Juli 2023, Km. Dobonsolo estimasi kedatangan di pelabuhan Jayapura pada jam 03.00 WIT dengan estimasi keberangkatan pada hari Sabtu, 1 Juli 2023, jam 09.00 WIT dengan tujuan pelabuhan Serui - Biak - Sorong - Ambon - BauBau - Makassar - Surabaya - Tjg Priok.
Rabu, 5 Juli 2023, Km. Labobar masuk ke pelabuhan Jayapura pada jam 06.00 WIT dengan estimasi keberangkatan pada hari Rabu, 5 Juli 2023, jam 10.00 WIT dengan tujuan pelabuhan Serui - Nabire - Manokwari - Sorong - Ambon - Namlea - BauBau - Makassar - Surabaya - Balikpapan - Pantoloan - Bitung - Ternate - Sorong - Manokwari - Nabire - Serui - Jayapura.
Rabu, 12 Juli 2023, Km. Gunung Dempo estimasi kedatangan di pelabuhan Jayapura pada jam 05.00 WIT dengan estimasi keberangkatan pada hari Rabu, 12 Juli 2023, jam 11.00 WIT dengan tujuan pelabuhan Nabire - Wasior - Manokwari - Sorong - Makassar - Surabaya - Tjg Priok.
Sabtu, 15 Juli 2023, Km. Sinabung estimasi masuk di pelabuhan Jayapura pada jam 00.01 WIT dengan keberangkatan pada hari Sabtu, 15 Juli 2023, pukul 03.00 WIT dan tujuan pelabuhan menuju ke pelabuhan Biak - Manokwari - Sorong - Bacan - Ternate - Bitung - Banggai - BauBau - Makassar - Surabaya.
Liat juga; My Photo Collection
Senin, 17 Juli 2023, Km. Dobonsolo estimasi kedatangan di pelabuhan Jayapura pada jam 16.00 WIT dengan estimasi keberangkatan pada hari Senin, 17 Juli 2023, pukul 22.00 WIT dengan tujuan pelabuhan Serui - Sorong - Ambon - BauBau - Makassar - Surabaya - Tjg Priok.
Rabu, 19 Juli 2023, Km. Labobar estimasi kedatangan di pelabuhan Jayapura pada jam 12.00 WIT dengan estimasi keberangkatan pada hari Rabu, 19 Juli 2023, jam 15.00 WIT menuju pelabuhan Serui - Nabire - Manokwari - Sorong - Ternate - Bitung - Pantoloan - Balikpapan - Surabaya - Makassar - BauBau - Namlea - Ambon - Sorong - Manokwari - Nabire - Serui - Jayapura.
Untuk Km. Ciremai masuk dalam Pros Docking/perawatan kapal.
Sekian dulu SOPIN sekedar info tentang jadwal Kapal Penumpang PT Pelni Cabang Jayapura untuk bulan Juli tahun 2023 dalam blog kesayangan kita yakni blog Petualangan Yotam, blog yang informatif, bermanfaat serta menghibur.
Komentar
Posting Komentar