Sate Sapi yang Empuk Bumbu Kacang Langsung ke konten utama

Sate Sapi yang Empuk Bumbu Kacang

Sate Sapi Bumbu Kacang 

SOPIN, membuat Sate Sapi yang Empuk Bumbu Kacang akan kita buat kali ini dalam Blog Petualangan Yotam, blog yang Informatif, Bermanfaat serta Menghibur 

Adapun bahan-bahan yang kita butuhkan untuk membuat Sate Sapi yang Empuk Bumbu Kacang sebagai berikut;

1) Bahan Sate Sapi;

  • 1 kg daging sapi yang telah kita potong dadu dan cuci bersih serta tiriskan,
  • 2 lembar daun pepaya mudah yang telah di cuci bersih,
  • 4 siung bawang putih dihaluskan,
  • 4 siung bawang dihaluskan,
  • 5 buah cabe merah dihaluskan (bisa diskip),
  • 3 butir kemiri dihaluskan,
  • 2 cm jahe dihaluskan,
  • 1 cm lengkuas dihaluskan,
  • 1 cm kunyit dihaluskan,
  • ½ sdm merica bubuk,
  • ½ sdm ketumbar bubuk,
  • 2 sdm kecap manis,
  • Garam dan penyedap makanan rasa sapi secukupnya.
  • Tusuk sate secukupnya.
2) Bahan Saus kacang;
  • 200 gram kacang tanah (disangrai dan dihaluskan),
  • 2 butir kemiri (dihaluskan),
  • ½ buah gula merah di potong tipis,
  • 2 siung bawang putih (dihaluskan),
  • 2 siung bawang merah (dihaluskan), 
  • 5 buah cabe merah (dihaluskan) bisa diskip jika tidak suka pedas,
  • 1 lembar daun salam,
  • 7 sdm kecap manis,
  • Garam dan penyedap makanan secukupnya,
  • 8 sdm air putih atau seperlunya,
  • Minyak goreng secukupnya.
3) bahan olesan;
  • 2 sdm kecap manis,
  • Minyak goreng secukupnya,
4) Bara api untuk pembakaran atau bisa juga tempat pembakaran diteflon.


Sedangkan proses pembuatan Sate Sapi sebagai berikut;

Langkah 1;
Daging sapi yang telah kita potong dadu kita campurkan dengan bumbu yang telah kita haluskan baik menggunakan blender atau ulekan yakni, bawang putih, merah, cabe, kemiri, jahe, lengkuas dan kunyit disusul dengan, merica bubuk, ketumbar bubuk, kecap manis, garam dan penyedap makanan secukupnya, aduk hingga tercampur merata, jika sudah tercampur merata kita bungkus dengan daun pepaya dan diamkan selama 30 menit.

Langkah 2;
Sembari menunggu daging sapi yang kita bungkus, saya membuat saus kacang dan olesan.
Untuk saus kayak panaskan minyak goreng secukupnya dan kita tumis bawang merah,  putih, cabe dan daun salam serta kemiri aduk hingga harum masukkan air putih aduk sesudah itu SOPIN masukkan kacang yang telah kita haluskan jika sudah agak kering SOPIN masukkan gula merah, kecap manis beserta dengan garam dan penyedap makanan secukupnya aduk hingga tercampur merata dan kental angkat dan sisihkan.
Sedangkan untuk olesan campurkan kecap manis dan minyak goreng secukupnya aduk dan dipakai saat pembakaran daging sapi.

Baca juga; Buat Soto Sapi

Langkah 3;
Setelah 30 menit berlalu buka bungkusan daun pepaya kemudian kita tusuk daging ke tusuk sate sampai habis, siapkan bara api dan kita bakar sambil kita oleskan dengan olesan yang telah kita buat. Bakar sampai agak kecoklatan dan sesekali kita balik dan oleskan dengan olesan angkat dan lumuri dengan saus kacang.

Sate Sapi yang Empuk Bumbu Kacang siap kita sajikan dengan taburan bawang goreng.
Selamat mencoba SOPIN.

Komentar