Buat Abon Gulung Khas Manokwari Langsung ke konten utama

Buat Abon Gulung Khas Manokwari

Abon Gulung 

Manokwari merupakan ibu kota dari Provinsi Papua Barat yang memiliki pesona alam, budaya yang khas selain itu dari kota ini terkenal dengan Roti Abon Gulung, pada kesempatan kali dalam Blog Petualangan Yotam, blog yang Informatif, Bermanfaat serta Menghibur akan membuat Roti Abon Gulung.

Roti Abon Gulung dapat SOPIN kreasikan isinya mulai dari  abon sapi, abon ikan, keju, coklat dan lain sebagainya sesuai selera SOPIN, pada kesempatan kali ini kita akan memakai isian abon sapi.

Adapun bahan-bahan membuat Roti Abon Gulung isi Abon Sapi sebagai berikut;

  • 500 gram tepung Cakra kembar,
  • 100 gram tepung terigu segitiga biru,
  • 50 gram gula pasir,
  • 100 gram margarin,
  • 10 gram fermipan,
  • 2 butir kuning telur,
  • 1 sdm bread inprover / pengembang roti (bisa diskip)
  • ½ sdm garam,
  • 4 sdm susu bubuk,
  • 300 ml air es / air dingin,
  • Minyak sayur secukupnya
Untuk toping saya memakai;
  • Biji Wijin secukupnya,
  • Iris cabe merah secukupnya (saya pake cabe keriting),
  • Irisan daun bawang secukupnya,
  • 2 butir telur untuk olesan (kocok lepas)
Isi Roti Abon Gulung;
  • Abon sapi (jumlah dapat disesuaikan)
  • 200 gram mayones dan
  • 4 sachet susu kental manis,
Bahan udah siap saat nya kita buat Abon gulung;


Langkah 1;
Siapkan sebuah wadah dan kita masukkan tepung cakra kembar, tepung terigu segitiga biru, gula pasir, fermipan, kuning telur, berad inprover, dan susu bubuk kemudian mixer sambil menuangkan perlahan-lahan masukkan air es/air dingin sampai tercampur dan kita masukkan garam dan margarin lanjut lagi kita mixer sampai elastis.

Langkah 2;
Jika sudah kita taburi meja sedikit tepung Kemudian kita aduk pake tangan, ya di kucek kucek, sesudah itu masukkan ke wadah yang telah kita oleskan minyak sayur serta tutup rapat dengan plastik putih serta kita diamkan selama 1,5 jam.

Langkah 3;
Jika sudah kita buka dan rolling sampai kempis merata sudah itu masukkan ke wadah berbentuk segi empat sebelum itu kita lapisi dengan kertas roti wadah itu (disni saya memakai dua wadah berukuran 28x28 cm, jika adonan sudah masuk SOPIN tusuk dengan garpu semua permukaan adonan agar adonan tidak bergelembung saat dibakar). Jika sudah kita oleskan dengan kuning telur hingga rata dan taburi dengan biji Wijin, irisan daun bawang dan irisan cabe merah selanjutnya kita tutup wadah dengan pelastik putih hingga rapat selama 30 menit.

Langkah 4;
Jika sudah 30 menit lepas tutup plastik dan  kita bakar dalam oven dengan suhu 150-200 cc selama 15 Menit, angkat dan dinginkan, sesudah dingin kita keluarkan dari wadah kita balik dan gulung  sekali dan di buka kembali gulungnya (alasnya pake kertas roti) 


Langkah 5;
Jika sudah SOPIN oleskan bawah roti (bukan permukaan yang telah kita beri toping, dan posisi terbalik), dengan campuran Mayones dan susu kental manis (dicampur hingga rata) oleskan hingga roti tertutup semuanya dan kita masukkan taburan abon sapi, jika sudah kita gulung kembali dan gulungnya kita diamkan selama 30 menit. Buka dan potong sesuai dengan ukuran yang diinginkan, susah itu SOPIN oleskan Mayones dan susu kental manis di setiap pinggiran hasil potongan dan kita celukan atau taburi dengan abon sapi di olesan/pinggiran roti abon gulung.

Roti Abon Gulung isi Abon Sapi siap kita sajikan dan nikmati.
Selamat mencoba SOPIN.

Komentar

Posting Komentar