Pantai Abasi Manokwari atau biasa juga disebut dengan Pantai Batu Kotak, suatu objek wisata yang terletak di distrik Manokwari Timur, untuk gasss ke lokasi kita hanya membutuhkan waktu kurang lebih 15-20 menit dari pusat kota Manokwari Perjalanan menuju ke objek wisata ini kita akan menyusuri pesisir pantai yang berada di distrik Manokwari Timur, mulai melewati pelabuhan kota Manokwari, melihat pulau Mansinam, pulau yang menjadi tempat pertama Injil masuk ke Tanah Papua, kita juga akan melewati salah satu objek wisata yang ramai dikunjungi yakni Pantai Pasir Putih. Setibanya kita diPantai Abasi kita akan ditawari dengan pasir pantai yang berwarna putih dan melihat setumpuk kotak di depan pantai (penahanan terjadinya abrasi pantai), pantai ini juga menyediakan beberapa pondok untuk kita pakai beristirahat dan menikmati pesona pantai yang satu ini. Pantai Abasi ini pada musim ombak menjadi surga para selancar yang ingin menyalurkan hobi mereka, bukan hanya itu juga SOPIN pantai ini me
Blog yang Informatif, Bermanfaat & Menghibur