Buat Ayam goreng saus teriyaki.
Dalam blog Petualangan Yotam, blog yang Informatif, Bermanfaat serta Menghibur kembali akan membagikan resep kuliner yang mungkin bisa SOPIN coba buat di rumah.
Bahannya sebagai berikut;
- Daging ayam 500 gram yang telah di potong tipis.
- 1/2 bawang bombai
- 4 siung bawang putih
- Jahe kurang lebih 4-5 cm
- Lada bubuk 1/2 sendok makan
- Penyedap makanan rasa ayam dan garam secukupnya
- Kunyit bubuk 1/2 sendok
- Margarin secukupnya
- Biji wijen seperlunya
- Tepung terigu 500 gram
- Tepung beras 4 -5 sendok makan
- Tepung maizena 2-3 sendok makan
- Saus teriyaki
- Saus tiram
- Air putih secukupnya
- Minyak goreng seperlunya.
Sebelumnya kita lumuri daging ayam dengan penyedap makanan dan garam masing-masing 1/2 sendok makan, kemudian kita masukan juga sedikit lada dan kunyit 1/2 sendok makan, kita campurkan setelah itu daging ayam kita diamkan 10-15 menit.
Saatnya kita buat adonan sediakan 2 tempat bagi tepung ke dua wadah itu kita masukan masing-masing 250gram tepung terigu, kemudian kita masukan 4 - 5 sendok makan tepung beras ke wadah pertama selanjutnya kita masukkan garam, penyedap makan serta lada masing-masing 1/2 makan dan kita tuangkan air kurang lebih 200ml kita aduk sampai tercampur merata.
Baca juga; Buat Mie Ayam Ala Pedagang
Selanjutnya kita celupkan Setiap irisan ayam ke tepung yang cair ( wadah pertama) kemudian selanjutnya ke tepung yang kering (wadah kedua), begitu terus sampai semua irisan ayam bercampur dengan tepung.
Panaskan minyak kurang lebih 500ml atau seperlunya, masukan setiap irisan ayam yang berlumur tepung, goreng dengan api yang sedang, aduk secara merata agar masak nya juga secara merata, kemudian jika sudah kuning ke emasan kita angkat dan tiriskan.
Sangrai biji wijen dengan api kecil, jika biji wijen sudah kuning keemasan angkat dan sisihkan, selanjutnya kita buat saus teriyaki panaskan margarin 1-2 sendok makan kemudian tumis bawang putih sampai harum kemudian masukkan bawang bombai yang telah kita potong tipis aduk dan masukan jahe yang telah kita ulek halus, aduk sampai tercampur merata kemudian masukkan air 400ml, masukan saus teriyaki 8-9 sendok makan, disusul saus tiram 4 sendok makan aduk dan masukan juga garam dan penyedap makanan rasa ayam masing 1/2 sendok makan, aduk sampai mendidih dan kita masukan tepung maizena yang telah kita cairkan ( untuk proses pengentalan).
Baca juga; Resep Bihun Goreng Spesial
Angkat dan lumuri di atas ayam yang telah kita atur di wadah (jika mau dihias silakan sesuai selera SOPIN), kemudian kita taburi sedikit biji wijen yang telah kita sangrai tadi.
Ayam saus teriyaki siap di sajikan dan di santap.
SOPIN juga bisa menonton video di bawah ini;
Sekian dulu perjumpaan kita kali ini dalam Blog Petualangan Yotam, blog yang Informatif, Bermanfaat serta Menghibur.
Komentar
Posting Komentar