Kue Nastar dari Dapur Rumahan Pangli Langsung ke konten utama

Kue Nastar dari Dapur Rumahan Pangli

Kue Nastar yang lembut dan enak

SOPIN, sebentar lagi kita akan menyambut salah satu hari raya umat Nasrani, kue Kering merupakan salah satu menu yang dihidangkan.

Dalam blog Petualangan Yotam, blog yang Informatif, Bermanfaat serta Menghibur akan membagikan resep membuat kue nastar.

Bahan-bahannya sebagai berikut; 
  • 350 gram margarin & butter
  • 500 gram tepung terigu
  • 100 gram gula halus
  • 2 butir kuning telur
  • 5 Sendok makan susu bubuk
  • 1/2 sendok teh vanili
  • 1/2 sendok teh garam
Sedangkan untuk isinya memakai selai nanas 🍍 untuk olesan ke kue nastar nya memakai 1 butir telur 1/4 sendok margarin

Bahannya sudah siap saatnya kita Membuat kue nastar ini SOPIN


Pertama-tama kita mixer Margarin & bater serta gula halus sampai tercampur rata jika sudah saatnya kita masukkan 2 butir telur masukan vanili dan garam sambil di mixer  terus sampai tercampur secara merata.
Berikut salah satu kegiatan yang dilakukan di Dapur Rumahan Pangli

Setelah selesai kita mixer masukan susu bubuk beserta tepung terigu yang telah kita siapkan, kita aduk secara perlahan sampai tercampur secara merata kemudian jika tercampur kita buat bentuk dan di isi dengan selai nanas yang telah kita siapkan
Tampak seperti gambar di bawah yang di lakukan di "Dapur Rumahan Pangli" yang tak pelit isi.
Setelah selesai saat nya kita oleskan dengan kuning telur yang telah kita siapkan, udah siap kita masuk ke proses pemanggangan. Jika sudah matang dapat kita angkat dan sajikan.


Jika SOPIN yang berada di area Toraja Utara dan sekitarnya tidak ada waktu untuk membuat kue kering atau merasa ribet, SOPIN dapat memesan ke "Dapur Rumahan Pangli" yang terletak di Jl poros Rantepao-Sa'dan km.7(Pangli)
Masuk lorong Samping Lorong Puskesmas Pangli Rumah ujung, atas nama pemilik Winda Ambarua atau bisa kunjungi akun Facebook resminya @winda ambarura 







Gambar di atas adalah beberapa kue yang di produksi dan dijual dari "Dapur Rumahan Pangli" yang memulai usaha pada tahun 2020, bukan hanya kue Nastar saja yang di hasilkan dan dijual di "Dapur Rumahan Pangli" banyak jenis diantaranya;
Kue Kastengel, Rambutan, Coco Crunch, Semprit, Coklat mede, Palm Sugar dan masih banyak lagi atau SOPIN bisa memesannya langsung, untuk rasa dijamin lembut dan enak.

Sekian dulu SOPIN tulisan saya kali ini dan sampai jumpa lagi.

Komentar