Buat Tongseng Kambing Langsung ke konten utama

Buat Tongseng Kambing

Tongseng

Tongseng merupakan salah satu hidangan kuliner khas Indonesia yang banyak digemari pada kesempatan kali ini SOPIN dalam Blog Petualangan Yotam, blog yang Informatif, Bermanfaat serta Menghibur akan membagikan membuat Tongseng yang berbahan daging kambing.

Adapun bahan - bahan dalam membuat Tongseng Kambing 🐐 sebagai berikut;
  • 1/2 kg Daging Kambing
  • 800 ml santan
  • 200 gram kol (dipotong kotak)
  • 3 lembar daun salam
  • 5 cm lengkuas (digprek)
  • 2 batang serai ( digprek)
  • 3 batang daun bawang (diiris tipis)
  • 2 buah tomat merah ( potong dadu)
  • 8 buah cabe rawit
  • 3 sdm kecap manis
  • Minyak goreng seperlunya
  • 900 ml air putih

Baca juga; Masak Gule Bebek

Bumbu halus Tongseng Kambing sebagai berikut;
  • 4 siung bawang putih dan bawang
  • 4 buah kemiri
  • 4 cm kunyit
  • 3 cm jahe ( bawang merah dan putih, kemiri, kunyit serta jahe di haluskan
  • 1 sdm ketumbar dan merica
  • Garam dan penyedap makanan secukupnya.
Proses pembuatan sebagai berikut;

Langkah 1;
1/2 kg daging kambing kita cuci bersih serta rebusan bersama 2 daun salam  jika sudah masak kita buang air rebusan dan kita potong dadu.

Langkah 2;
Panaskan minyak serta tumis bawang merah dan putih sampai harum kemudian masukkan jahe, kuyit, kemiri kemudian aduk, masukan daging kambing kemudian kita aduk dan masuk air putih tunggu sampai mendidih.


Langkah 3;
Jika sudah mendidih kita masukan, santan, 1 lembar daun salam, lengkuas, serai, dan aduk-aduk  secara perlahan sampai mendidih.

Langkah 4;
Selanjutnya masukkan kol, daun bawang, tomat, cabe rawit (bisa juga dipotong tipis), kecap manis, ketumbar, merica dan garam serta penyedap makanan aduk hingga menyatu, jika sudah agak layu Tongseng angka dan sajikan dengan taburan bawang goreng.

Sekian dulu SOPIN dan selamat mencoba.


Komentar