Sate Kolombi khas Minahasa yang Enak dan Gurih Langsung ke konten utama

Sate Kolombi khas Minahasa yang Enak dan Gurih

Sate Kolombi 


Sobat Petualangan Indonesia, kali ini  dalam blog Petualangan Yotam, blog yang Informatif, Bermanfaat serta Menghibur akan mengajak membuat sate Kolobi atau biasa disebut juga dengan Kolombi.

Kalombi adalah keong sawah, hewan satu ini sering kali disebut sebagai hama namun hewan memiliki nilai gizi yang tinggi dengan cara pengelolaan yang baik dan benar.

Di Minahasa salah satu kabupaten yang berada di Provinsi Sulawesi Utara, memiliki salah satu olahan kuliner yang khas dari hewan ini. 

Berikut cara membuat Sate Kolombi beserta sambal, bahan - bahannya sebagai berikut;
  • Keong Sawah/Kolombi seperlunya
  • Tusuk sate
  • Arang 
  • Jeruk Nipis
  • Garam dan penyedap makanan secukupnya

Untuk sambalnya sebagai berikut;
  • Cabe rawit/rica sebanyak 1/4 kg (dapat di sesuaikan dengan selera SOPIN)
  • Bawang Merah 15 siung
  • Bawang putih 4 siung
  • Jahe 5 buah berukuran sedang
  • Daun lemon atau bisa juga memakai daun salam 3 lembar.

Saatnya kita membuat sate kolombi

  1. Kita pisahkan Kolombi dari cangkangnya kemudian kita bersikan isi perutnya terdapat di bagian bawah kolombi ( untuk memisah kolombi dari cangkangnya kita bisa rebus sebentar dan pisahkan atau bisa Langsung bersikan)
  2. Setelah itu Kolombi kita cuci dengan air bersih dan rendam dengan perasaan jeruk nipis berserta taburan garam dan penyedap makanan (diamkan selama 15 menit)
  3. Sambil menunggu kita bisa membuat sambal sate kolombi, haluskan rica, jahe, bawang merah dan putih.
  4. Panaskan minyak goreng secukupnya kemudian tumis bawang merah dan putih sampai harum disusul jahe dan masukan rica serta daun jeruk atau daun salam aduk sampai tercampur merata kemudian masukkan garam dan penyedap makanan aduk lagi, jika sudah masak angkat dan kita sisikan sementara.
  5. Tusuk kolombi ke tusuk sate untuk jumlahnya kolombi dapat disesuaikan dengan selera SOPIN.
  6. Bakar di arang yang telah kita siapkan, kemudian sambil di bakar dapat di oleskan dengan minyak dan sedikit sambal.
  7. Bakar sebentar dengan bara yang stabil
  8. Angkat dan sajikan bersama dengan sambal.


Sate Kolombi khas Minahasa siap kita santap.


Nah... SOPIN di Tondano yang merupakan ibu kota dari Kabupaten Minahasa terdapat wisata kuliner sate kolombi merupakan menu khas di pusat kuliner yang satu ini selain dari jagung 🌽 bakar, bukan hanya itu saja beragam minum dan kuliner siap memanjakan SOPIN di pusat kuliner khas yang tepat nya berada di boulevard Todano. Di pusat kuliner ini kita bisa menikmati pesona pesawahan di sekitar lokasi.

Jadi, jika SOPIN lagi di Tondano bisa mencoba sate yang satu ini dengan dua rasa rasa pedis atau manis.

Sekian dulu SOPIN dan sampai jumpa lagi
Salam Pecinta kuliner Indonesia.




Komentar